Real Madrid Rekrut Pemain Anyar Untuk Pakai Nomor Warisan Sergio Ramos

Real Madrid baru-baru ini merekrut seorang pemain anyar, David Alaba. Dengan bertambahnya pemain baru di skuad Real Madrid mengharuskan mereka mencari nomor punggung baru untuk di kenakan pemain tersebut.

David Alaba yang masuk sudah di pastikan akan mengenakan jersey dengan nomor punggung empat yang sebelumnya di gunakan Sergio Ramos kala membela Real Madrid.

Kabar ini tentu saja menjadi kejutan tersendiri bagi banyak pihak pasalnya Alaba di ketahui sangat lekat dengan nomor punggung 27 selama merumput dengan Bayern Munich. Saat bermain di Austria, pemain satu ini juga sering mengenakan nomor delapan.

” Bangga sekali bisa menggunakannya. Saya termotivasi oleh nomor ini. Nomor punggung mencerminkan kepemimpinan dan kekuatan seseorang. Saya akan memberikan apa saja untuk nomor ini,” ungkap Alaba.

Sebenarnya, Alaba menggunakan nomor ini karena terpaksa. Sebab, di Madrid saat ini sudah tidak ada lagi nomor yang kosong.

“Saat datang, saya sudah di berbincang dengan klub dahulu. Mereka memberikan tawaran kepada saya untuk menggunakan nomor ini karena sudah tidak ada lagi yang tersedia. Saya tahu nomor ini sangat berarti untuk klub,” ucap Alaba.

Di bawa dari Bayern dengan cuma-cuma, Alaba harus mengemban beban yang cukup berat. Ia diharapkan bisa menjadi pengganti yang sepadan dengan Ramos.

Namun, Alaba sendiri mengatakan dengan tegas bahwa dirinya tidak ingin di banding-bandingkan dengan pemain lainnya. Ia hanya mau bermain sesuai kemampuan dan karakternya.

“Saya datang bukan untuk di bandingkan dengan pemain lain. Saya ingin memberikan kontribusi penuh dengan kemampuan dan berlaga di level tertinggi, sesuai kekuatan saya, cukup jadi diri saya sendiri,” ujar Alaba.

Pemain berusia 29 tahun ini juga mengaku bangga bisa bermain untuk Real Madrid. Bermain di Santiago Bernabeu juga menjadi salah satu kebanggaan buat Alaba.

“Atmosfer yang tersaji di Bernabeu selalu ajaib. Saya pernah bermain di tempat ini. Dan sekarang saya sangat bangga bisa mengenakan jersey ini,” terang Alaba.

Dengan kehadiran David Alaba di Real Madrid, kita semua pastinya mengharapkan penampilan terbaik dari pemain satu ini di semua pertandingan.

3 Kandidat Kuat Pemain Top Yang Bakal Tampil di Premier League Musim Depan

Para penggemar sepak bola pastinya akan melihat ajang Premier League sebagai kompetisi sepak bola terbaik di dunia. Oleh karena itu, bukan hal yang baru lagi jika banyak pemain-pemain berkelas yang meniti karier di pentas tertinggi Inggris ini setiap musimnya. Mohamed Salah, Bruno Fernandes, sampai Kevin De Bruyne adalah beberapa contoh pemain top yang berlaga di ajang tersebut.

Saat ini banyak pemain-pemain bertalenta yang di lirik beberapa klub Premier League. Para pemain ini tampaknya akan meneruskan karier sepak bola mereka di kompetisi kelas dunia pada musim depan. Lantas siapa saja pemain top yang berhasil membuat klub-klub Premier League tertarik merekrut mereka?

Ini dia beberapa daftar pemain top yang di prediksi bakal tampil di Premier League.

1. Kylian Mbappe

Kelanjutan dari karier Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain masih belum ada jawaban sampai saat ini. Pemain yang berusia 22 tahun ini memiliki kontrak dengan PSG hingga 2022 mendatang. Namun, negosiasi dari pihak PSG mengenai kelanjutan kontrak sang pemain di Parc des Princes hingga saat ini belum menemui titik terang.

Pihak dari klub PSG sendiri secara gamblang mengungkapakan jika mereka masih membutuhkan jasa dari sang penyerang tersebut. Tapi, jika sang pemain masih enggan menandatanggani kontrak baru maka PSG dengan terpaksa harus menjual sang pemain. Beberapa klub elit Eropa sudah melakukan pergerakan untuk menggait pemain satu ini, salah satunya ialah klub raksasa Eropa, Liverpool.

2. Cristiano Ronaldo

Melihat dari kabar burung yang beredar, Cristiano Ronaldo kabarnya akan meninggalkan Juventus di bursa transfer musim panas mendatang. Pemain berkebangsaan Portugal ini dikabarkan ingin kembali membela klub lamanya, Manchester United. Klub elit yang bermarkas di Old Trafford ini adalah klub yang membawa sang pemain menjadi pemain top dunia.

Bergabung bersama Manchester United pada usia 18 tahun, Cristiano Ronaldo berhasil menjelma menjadi salah satu pemain terbaik di dunia berkat didikan Sir Alex Ferguson yang kala itu menjadi pelatih skuat Setan Merah.

3. Sergio Ramos

Sergio Ramos sudah memperkuat Real Madrid lebih dari 15 tahun. Namun, sampai saat ini kejelasan masa depan sang pemain di Santiago Bernabeu masih belum jelas. Padahal, kontrak sang pemain bertahan ini akan segara habis pada 30 Juni tahun ini.

pemain bertahan yang sudah menginjak usia 35 tahun ini kabarnya juga belum memberikan keputusan untuk melanjutkan kariernya bersama Real Madrid. Ia bisa saja membuat keputusan lain dengan berkarier di ajang yang lebih bergengsi. Manchester United di beritakan memiliki ketertarikan dengan bek satu ini.

Nah, itulah 3 kandidat kuat yang di prediksi bakalan tampil di ajang Premier League. Ketiga pemain ini adalah pemain top dunia dan menjadi pemain kunci di klub-klub yang sekarang ini mereka bela. Kedatangan pemain-pemain ini di ajang Premier League pastinya akan membuat persaingan antar klub semakin memanas.