Setelah cukup lama melalang melintang di dunia permusikan Indonesia, akhirnya Rizky Febrian sukses merilis album pertama miliknya yang bertajuk JEJAK. Pada single pertamanya ini, Rizky Febrian memilih tarian yang “ear catchy” serta memilih lirik yang mudah dicerna oleh orang banyak.
Lalu, apa sih sebenarnya yang menarik dari single pertamanya ini ? Sebenarnya yang menarik adalah tarian yang dibawakan oleh Rizky. Sule selaku ayah dari Rizky menjelaskan bahwa lagu ini merupakan jembatan dari single Hargai Cinta.
“Mengapa menari ? Ini kan di produserin sama Laleilmanino, terus juga jadi jembatan single Hargai Cinta. Jadi biar sinkron,” ungkapnya ketika ditemui di Graha Mitra Studio, Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
“Jadi ya, kita produksi ini sebagai jembatan, jadi di akhirnya itu ya menari,” tambahnya.
Rizky juga menjelaskan bahwa single terbarunya ini membuatnya harus keluar dari zona nyamannya. Bahkan Rizky juga merasa gugup ketika membawakan lagu ini untuk pertama kalinya.
“Genrenya kan juga berbeda, jadi kaya keluar dari zona nyaman. Awalnya sempet deg-degan sih, ini juga deg-degan soalnya belum latihan. Sebenarnya kalau didengerin secara seksama, lagu ini tuh sedih loh.”
Dalam single terbarunya tersebut ada 9 lagu yang dibawakan oleh Rizky. Selama proses penggarapannya, Rizky juga dibantu oleh beberapa orang yang ahli dalam bidangnya seperti Ajier Effendi, Rudi Pohang, dan juga Laleilmanino.